Kalkulator KPR BTN: Simulasi KPR BTN

Kalkulator KPR BTN Simulasi KPR BTN

Kalkulator KPR BTN merupakan perhitungan simulasi KPR BTN yang bisa Anda gunakan untuk memperkirakan berapa angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya.

Sehingga Anda bisa memperkirakan pendapatan Anda dengan pengeluaran untuk cicilan yang akan Anda bayarkan setiap bulannya.

Simulasikan KPR BTN dengan Kalkulator BTN

Simulasikan KPR BTN dengan Kalkulator BTNKalkulator KPR BTN

Cara menggunakan KPR BTN ini sangat mudah, berikut langkahnya:

  1. Hapus angka Jumlah Pokok Hutang pada field atau kolom input yang tersedia.
  2. Masukkan angka Jumlah Pokok Hutang KPR yang akan Anda pilih.
  3. Hapus angka Bulan Cicilan pada field atau kolom input yang tersedia.
  4. Masukkan angka Bulan Cicilan KPR yang akan Anda pilih.
  5. Hapus Presentase Bunga Tahunan pada field atau kolom input yang tersedia.
  6. Masukkan angka Presentase Bunga Tahunan yang akan Anda pilih.
  7. Pada hasil kolom di bawah (warna biru) akan secara otomatis muncul Angsuran dan total yang akan dibayarkan keseluruhan.

Contoh Simulasi

Jumlah Pokok Hutang: Rp. 160.000.000.

Jumlah Bulan Cicilan: 120 Bulan.

Presentase Bunga Tahunan sebesar 5%.

Maka besaran angsuran tiap bulan yang harus Anda bayarkan adalah: Rp. 6.374.113 dengan total yang dibayarkan adalah Rp. 382.446.780.

Jenis-Jenis KPR BTN

Jenis-Jenis KPR BTN

KPR BTN memiliki beberapa jenis yang bisa Anda pilih. Adapun jenis-jenis nya adalah sebagai berikut:

1. KPR BTN Subsidi

Program KPR BTN Subsidi merupakan inisiatif Kementerian PUPR yang memungkinkan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) untuk memperoleh rumah dengan kemudahan suku bunga rendah dan angsuran yang terjangkau. Program ini berfokus pada pembelian rumah tapak dan rumah susun.

Kredit perumahan ini dirancang khusus bagi individu dengan pendapatan rendah sehingga semua masyarakat bisa berkesempatan untuk mendapatkan hunian layak, yaitu di bawah Rp. 4.000.000 untuk rumah tapak dan Rp. 7.000.000 untuk rumah susun.

Salah satu keuntungan yang akan Anda peroleh dari program KPR Subsidi BTN adalah persyaratan pembayaran uang muka yang sangat rendah, hanya 1 persen dari total nilai properti.

Tambahan manfaat dari program ini adalah subsidi uang muka sebesar Rp4 juta khusus untuk pembelian rumah tapak yang memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh pemerintah. Anda bisa mempelajari berbagai jenis pembiayaan rumah subsidi lainnya.

Suku bunga dalam program ini menggunakan skema tetap sebesar 5%, dan ini berlaku sepanjang masa kredit hingga lunas, tidak seperti KPR biasa yang bunganya akan. Ini adalah fitur menarik karena suku bunga tetap memberikan kepastian atas besarnya angsuran yang harus dibayarkan.

Adapun kriteria yang harus dipenuhi oleh calon penerima KPR BTN Subsidi meliputi:

  • Calon peminjam dan pasangannya (jika ada) belum memiliki rumah serta tidak pernah menerima subsidi pemerintah untuk kepemilikan rumah sebelumnya (merupakan rumah pertama kali). Namun, ada pengecualian untuk anggota TNI/Polri/PNS yang pindah tugas, yang diizinkan untuk mendapatkan subsidi lebih dari sekali.
  • Pendapatan pokok atau gaji calon penerima tidak boleh melebihi batas tertentu, yaitu Rp. 4.000.000 untuk pembelian rumah tapak dan Rp. 7.000.000 untuk pembelian rumah susun.

Perumahan Subsidi dengan KPR BTN

Rumah subsidi, kian banyak diminati oleh berbagai kalangan Rumah Berpenghasilan Rendah. Terdapat keuntungan menarik yang bisa Anda dapatkan seperti yang telah dijelaskan di atas.

Lantas, apa saja rumah subsidi yang bisa digunakan untuk jenis KPR BTN Subsidi? Berikut ini daftarnya:

2. KPR BTN Mikro

Layanan KPR ditujukan guna memfasilitasi pembelian tanah atau rumah, proses pembangunan rumah, atau renovasi bertahap pada rumah, dengan fokus pada individu yang bekerja di sektor nonformal.

Uniknya, KPR BTN Mikro bisa dibayar harian, mingguan, atau bulanan. Sehingga Anda bisa memilih menyesuaikan kemampuan bayar Anda.

Pada KPR BTN Mikro ini, pengajuannya lebih fleksibel karena bisa dilakukan di Pos Indonesia, Bank BTN, dan Agen Laku Pandai.

3. KPR BTN BP2BT

KPR BTN BP2BT atau Bantuan Pembiayaan Perumahan Berbasis Tabungan merupakan bentuk kredit kepemilikan rumah subsidi yang berasal dari kolaborasi antara Bank BTN dan Kementerian PUPR dengan pembiayaan BP2BT.

Program KPR BTN ini memberikan bantuan uang muka berupa subsidi kepada individu yang memiliki simpanan tabungan, untuk tujuan pembelian rumah tapak dan membangun rumah mandiri.

4. KPR BTN Platinum

Produk yang menjadi populer dan unggulan oleh seluruh pengguna KPR BTN adalah KPR BTN Platinum.

Anda bisa memilih produk ini untuk membeli properti dari developer maupun non-developer, baik itu properti baru atau bekas, properti yang siap huni atau yang masih dalam tahap pembangunan, dan juga untuk mengambil alih kredit dari bank lain.

Tawaran plafon kredit cukup besar, mencapai Rp1,5 miliar, dengan persyaratan uang muka minimal 20 persen. Anda memiliki fleksibilitas untuk memilih jangka waktu cicilan KPR BTN hingga 25 tahun.

5. Kredit Pemilikan Apartemen BTN

Anda bisa memilih berbagai jenis apartemen untuk KPA BTN dari developer maupun non-developer. Adapun jangka waktu yang diberikan maksimal 15 tahun.

Berbagai macam apartemen bisa Anda pilih seperti Apartemen baru, second, siap huni, indent, bahkan over kredit. Sehingga Anda bebas memilih jenis apartemen yang Anda inginkan.

6. Kredit Pemilikan Rumah Toko BTN

Tenor yang ditawarkan untuk KPR Toko adalah maksimal 15 tahun. Seperti namanya, KPR ini dikhususkan untuk toko, ruko, maupun kios.

7. KPR Millennial BTN

KPR ini dikhususkan untuk milenial yang berusia 21 hingga 35 tahun dan telah memiliki penghasilan tetap.

Terdapat penawaran menarik untuk KPR millenial BTN, lho. Apa saja? Gratis biaya admin, diskon provisi 50%, dan tenor yang ditawarkan lama dengan maksimal 30 tahun. Menarik, bukan?

Rumah Subsidi Tanpa Uang Muka

Sonas Multi Grand menawarkan perumahan subsidi yang akan membantu Anda mengambil KPR subsidi pemerintah cicilan ringan dan tanpa uang muka.

Konsultasi lebih lanjut mengenai rumah subsidi Sonas Multi Grand bisa menghubungi marketing kami melalui Whatsapp 6285333007800.

Penutup

Itulah kalkulator KPR BTN yang bisa Anda lakukan secara mandiri dan otomatis untuk simulasi KPR BTN. Anda bisa mengajukan perumahan subsidi dengan KPR BTN, konsultasikan ke profesional kami untuk mendapatkan saran pilih jenis KPR BTN mana yang cocok dengan kondisi keuangan Anda, sekarang juga!.

Kalkulator KPR BTN: Simulasi KPR BTN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top
×

Whatsapp Chat - Sonas.id

× Ada yang bisa kami bantu?